Jumat, 24 Oktober 2008

Badai Pasti Berlalu

Mungkin anda pernah merasa tertekan sedemikian rupa sehingga rasanya langit akan runtuh dan kehidupan anda akan hancur. Kalau itu terjadi, akan baik kalau anda mencoba pasrah dan lalu berdoa, kemudian lakukanlah hal-hal yang anda sukai dan biasa anda lakukan kala anda senggang.
Masalah yang membebani anda itu memang tidak akan bisa terselesaikan dengan anda menyibukkan diri dengan aktivitas yang anda senangi dan lakukan di kala senggang itu, namun, paling tidak aktivitas itu akan menarik perhatian anda sedikit ke arah yang lain dan itu akan mengurangi sedikit ketengangan di saraf-saraf otak anda dan itu akan membuat anda lebih relaks dan bisa mencoba berpikir lebih jernih dan punya sedikit kekuatan untuk menghadapi masalah anda itu, apa pun dia.
Kalau anda masih belum bisa benar-benar rileks, mari kita sama-sama berdoa hari ini, malam ini, kapan anda bisa, berdoalah, mungkin bagi yang sudah tidak percaya kepada Tuhan, kata Tuhan itu bisa diganti dengan kata Wahai Yang Maha Hidup, atau Hakikat Kehidupan, tapi semoga tidak banyak yang begitu, dan yang menggunakan istilah lain seperti Sanghyang Adi Buddha, atau apa saja, boleh saja mengganti kata Tuhan itu dengan istilah yang anda yakini lebih tepat itu.
Doanya sederhana saja,"Ya Tuhan, terima kasih atas cobaan yang Engkau berikan kepada ku, karena dengan demikian Engkau masih mengingatku dan mau mengingatkan aku serta memberikan aku kesempatan untuk berubah untuk menjadi manusia yang lebih baik. Kami manusia-manusia yang bersalah ini memohon pengampunanMu dan bimbingan Mu melalui ajaran spiritual kami masing-masing, agar hati kami bisa penuh kasih dan kebaikan sejati dan memberikan kebaikan bagi kehidupan dan semesta alam.... ." anda boleh melanjutkannya dengan Dzikir, meditasi atau apa pun metode spiritual yang anda tekuni...
Kalaupun itu belum melegakan, kirimlah email ke sahabat-sahabat anda dan boleh juga ke saya, karena saya juga berdoa untuk diri saya dan anda....
Mari kita berdoa.... semoga semua cobaan hidup ini bisa kita hadapi dengan baik dan tabah, dan toh badai pasti akan berlalu.

Tidak ada komentar: